Minggu, 10 Agustus 2014

Beef Fusilli with Cheese Sauce




Bahan :
100 gr fusilli direbus dengan sedikit garam & minyak, tiriskan, sisihkan

Saus :
2 siung bawang putih dihaluskan dengan 1 bawang bombay ukuran kecil
1 sdm terigu
200 ml susu cair
1/2 sdt garam
1 sdm gula pasir
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt mixed herbs (bisa dibeli kemasan botol plastik kecil di Yogya Dept Store, isinya basil, thyme, marjoram, parsley, rosemary)
50 gr daging sapi giling
20 g brokoli (kira2 aja ya..direbus, tiriskan, lalu cincang kasar).
50 gr keju cheddar parut
1 sdm margarine butter untuk menumis
50 gr keju quickmelt untuk taburan

Cara Memasak :
Panaskan margarine butter, tumis bawang putih & bawang bombay hingga harum, masukkan terigu, aduk rata masukkan susu cair sedikit-sedikit, aduk rata masukkan daging giling, brokoli, garam, gula, merica bubuk, aduk rata, tes icip masukkan keju parut, mixed herbs, aduk hingga semua rata, masukkan fusilli, aduk sebentar. Matikan api tata di wadah, taburi dengan keju quicmelt, panggang di oven sebentar atau hangatkan di micromave sekedar untuk melelehkan kejunya

Percaya sama LIDAH masing2 yaahh..selera bisa beda2..jadi modifikasi sendiri ajaa..hehehehe