Originated from imagination and curiousity..perpaduan asin-asem-pahit-manis.."menabrak" pakem itu terkadang menyenangkan..jadilah hasil mengarang indah yang menggoyang lidah (lidah sayaa...ga tau deh klo lidah orang lain cocok ato ga??Hehe..).Lumpia Tuna Saos Orange Mayo dan secangkir Kopi ;-p
Bahan :
Kulit Lumpia siap pakai
Isi :
1 kaleng Tuna siap pakai ---> yang plain aja ya, alias ga pake bumbu, lalu dicincang kasar
6 sdm Spaghetti Sauce
1 siung Bawang Bombay, cincang halus
garam, merica, lada hitam, bubuk cabay, secukupnya
mentega untuk menumis
Saus :
2 sdm Original Mayonaise
1 sdm selai Orange Marmalade
(campur merata, perbandingannya segitu, jika ingin lebih banyak tinggal digandakan saja).
Cara Membuat :
Panaskan mentega di atas wajan anti lengket, lalu tumis bawang bombay hingga harum..masukkan spaghetti sauce lalu tuna. Tambahkan garam, merica, lada hitam, bubuk cabay. Aduk merata..lalu simpan di dalam mangkok.
Siapkan 1 helai kulit lumpia, taruh 1 senduk adonan isi, lalu lipat seperti amplop.Ulangi pada helai kulit lumpia satunya.Jadi satu lumpia menggunakan 2 helai kulit lumpia, biar gurih..
Ulangi hingga adonan habis.Lalu goreng hingga kecokelatan. Cukup untuk 10 bh. Sajikan bersama saos Orange Mayo..:-) Oya, selain digoreng dapat juga dipanggang, diberi keju mozarella di atasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar